Mataram. Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Giri Menang menggelar In House Training Sistem Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja (SMK3) yang bertempat di ruang rapat Kantor PDAM Giri Menang di Jl. Pendidikan, Mataram (11/9)
Direktur Teknik (Dirtek) PDAM Giri Menang H. M. Yusuf dalam sambutannya mengingatkan pentingnya pelaksanaan kegiatan pelatihan semacam ini mengingat resiko kerja yang mungkin terjadi agar dapat diminimalisir.
Kegiatan tersebut difasilitasi manajemen melalui Bagian SDM PDAM Giri Menang dan bekerjasama dengan Balai Hyperkes Dan KK Provinsi NTB.
Sementara itu Perwakilan Balai Hyperkes dan KK Provinsi NTB menyambut baik inisiasi PDAM Giri Menang dalam melaksanakan In House Training SMK3 ini. “dengan adanya pelatihan ini bapak ibu patut berbangga kepada manajemen yang telah berupaya maksimal dalam membentengi seluruh karyawan,” ujarnya.
Peserta pelatihan terdiri dari jajaran Kepala Bagian dan Kepala Seksi (Pejabat Struktural) PDAM Giri Menang.