PT AMGM LAKUKAN ALIH TUGAS STAF DAN PEJABAT STRUKTURAL UNTUK PENYEGARAN DALAM LINGKUP PERUSAHAAN

PT AMGM LAKUKAN ALIH TUGAS STAF DAN PEJABAT STRUKTURAL UNTUK PENYEGARAN DALAM LINGKUP PERUSAHAAN

MATARAM- Senin, 24 Mei 2021 bertempat di Ruang Aula Kantor Pusat PT Air Minum Giri Menang (Perseroda) kegiatan Alih Tugas Staf dan Pejabat Struktural PT AMGM dilakukan. Kegiatan dipimpin oleh Direktur Umum dan Keuangan Ibu Aini Kurniati dan Direktur Opersional Bapak Maman Rahman Danis. Direktur Utama, Bapak L. Ahmad Zaini berhalangan hadir karena diwaktu yang bersamaan harus menghadiri undangan kegiatan dari Persatuan Perusahaan Air Minum Seluruh Indonesia (PERPAMSI) di Jakarta.

Surat Keputusan dibacakan langsung oleh Diruk, seluruh Manajer serta beberapa Asisten Manejer dan Staff yang mendapatkan undangan mendengarkan dengan seksama. Ada 22 posisi yang dirombak oleh jajaran Direksi, mulai dari posisi Manajer, Asisten Manajer dan Staff. Penempatan-penempatan yang dirombak tersebut ada yang bertukar posisi dan ada juga yang dipromosikan.

Sebelumnya, mutasi pernah dilakukan pada pertengahan tahun lalu (tahun 2020). Ini merupakan hasil evaluasi tahunan yang kemudian perusahaan membutuhkan penyegaran posisi. Mutasi dimaksudkan untuk bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, sehingga masyarakat mendapatkan manfaatnya.

Dalam kesempatan tersebut Direktur Operasional memberikan sambutannya, mewakili Direktur Utama yang berhalangan hadir. Dalam sambutannya, Dirop mengatakan bahwa mutasi atau alih tugas ini merupakan hal biasa. Hal ini merupakan suatu langkah yang diambil oleh perusahaan untuk memberikan pembinaan dan termasuk dalam fungsi pengembangan karyawan, karena tujuannya untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerja dalam perusahaan.

“ jabatan yang diberikan oleh Bapak/Ibu bukan hanya didasari oleh rasa kepercayaan kami, namun harus dimaknai dengan rasa tanggung jawab untuk bisa memberikan kemampuan maksimal yang berorientasi dengan hasil yang membanggakan, ” ungkap Maman.

Pesan Zaini yang disampaikan melalui sambutan Dirop adalah harapan besar untuk kedepannya kepada seluruh pegawai PT AMGM agar bekerja sebaik mungkin untuk memajukan perusahaan. Bekerja bukan hanya sekedar rutinitas belaka, namun harus memberikan inovasi yang kemudian memberikan manfaat yang baik untuk perusahaan dan seluruh pelanggan setia. (saw)