Pelatihan Internal Petunjuk Penggunaan Aplikasi Pencatat Meter

Pelatihan Internal Petunjuk Penggunaan Aplikasi Pencatat Meter

Aplikasi pencatat meter adalah aplikasi yang digunakan oleh pencatat meter PDAM Giri Menang untuk memudahkan proses pencatatan meter pelanggan dan juga memudahkan admin mengelola data pelanggan yang telah dicatat meteran air nya.

PDAM Giri Menang melalui sumber daya internal dari Bagian IT mencoba membuat aplikasi tersebut menjadi semakin mudah dalam penggunaan dan pengelolaan datanya. Aplikasi tersebut dibuat menjadi dua, pertama, aplikasi yang akan digunakan oleh pencatat meter, aplikasi tersebut berbasis Android yang digunakan pada mobile phone sedangkan aplikasi kedua berbentuk Desktop Application yang dapat dioperasikan pada sistem operasi Windows. Kedua, aplikasi tersebut saling terhubung satu sama lain.

Pelatihan tersebut dilaksanakan di ruang rapat Kantor PDAM Giri Menang pada hari Jumat 30 Maret 2018, dan diikuti sekitar ±60 peserta lintas bagian dengan peserta terbanyak dari Pembaca Meter di bawah naungan Bagian Hubungan Langganan.

Direktur Utama PDAM Giri Menang, L. Ahmad Zaini turut serta hadir dalam pelaksanaan kegiatan tersebut dan sekaligus membuka jalannya kegiatan. Dalam sambutannya Zaini berharap agar pelatihan tersebut diikuti dengan sungguh-sungguh, dengan sebaik-baiknya nya agar tidak lagi ditemukan kesalahan atau kesulitan dalam penggunaannya.

Dirut juga menghimbau agar segala jenis pertanyaan agar bisa ditanyakan dan mendapatkan titik terang sehingga selepas acara tersebut petugas sudah siap kembali kelapangan dengan penggunaan aplikasi yang baru.

“Apa yang dirasa masih bingung silahkan ditanyakan langsung agar teman-teman dari bagian IT bisa menjawab dan memberikan titik terangnya. Begitu acara pelatihan selesai saya berharap tidak ada lagi yang kebingungan dalam menggunakan aplikasi tersebut,” terangnya. 

Direktur Utama, L. Ahmad Zaini juga tak henti-henti menegaskan kepada peserta pelatihan bahwa kita semua adalah PR (Public Relation) terhadap perusahaan dan melakukan pekerjaan secara profesional.

“Jadilah PR yang baik bagi perusahaan dan segala pertanyaan yang dilontarkan pelanggan agar bisa dijawab dengan baik oleh petugas sehingga menimbulkan rasa kepuasan yang tinggi dari pelanggan,” tutupnya.