PDAM Giri Menang Kembali Gelar Kerjasama Dengan PT. POS Indonesia

PDAM Giri Menang Kembali Gelar Kerjasama Dengan PT. POS Indonesia

Mataram, Rabu 23 Maret bertempat di Hotel Lombok Plaza, PT.POS Indonesia melakukan pertemuan untuk memperpanjang perjanjian kerjasama penerimaan pembayaran tagihan rekening air minum secara online dengan PDAM Giri Menang. Hadir dalam acara tersebut Kepala Kantor Pos Mataram, Made Wirata, Direktur Utama PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini, Direktur Umum PDAM Giri Menang Ahmad Ridwan beserta beberapa kepala bagian dan staf pegawai PDAM. Acara yang dimulai pada pukul 11.30 tersebut disambut dengan sambutan Direktur Utama PDAM Giri Menang.

Paada sambutannya Zaini meminta agar bisa bersama-sama mengevaluasi kinerja yang lama sebelum memperpanjang perjanjian kerjasama karena karena kantor pos dinilai sudah mulai bergeser dari peringkat-peringkat yang diraihnya sebelumnya. “Perjanjian kita yang lama agar betul2 di evaluasi karna berdasarkan pemantauan kami kantor pos mengalami grafik yang naik turun sehingga menjadi koreksi kedepan. Karna pada saaat awal-awal kantor pos menjuarai. Tapi sekarang sudah mulai bergeser ke urutan 3-4”. Kata Zaini.

“Banyak hal yang harus harus kita perbaiki bersama-sama”. Lanjutnya.

Zaini juga memberikan gambaran mengenai kasus beberapa hari  lalu yang sangat menyedot perhatian kita semua mengenai taksi yang demo dengan sangat anarkis yan intinya karena merasa dirinya kalah dengan IT yang digunakan oleh jasa taksi online yang lain.

“Maka seperti itulah yang akan terjadi kalo kita tidak siap dengan kompetisi, yang konvensional akan kalah dengan yang kompetitif”. Sambungnya. Kaitannya dengan kerjasama ini juga hampir serupa. Kita terlalu terlena dengan cara-cara konvensional akhirnya ketika orang lain punya cara yang lebih produktif maka secara tidak kita sadari kita akan tergeser. Karna saat ini pelanggan rata-rata sudah melek IT dan sangat praktis dan mudah untuk digunakan.

“Ketika kita melewati kompetisi yang sangat ketat dan kita terpilih sebagai pemenangnya maka disitulah hakikat sebuah perjuangan yang sebenarnya. Dan disitulah indahnya perjuangan. Karna sebuah kompetisi akan mampu memnciptakan gagasan-gagasan baru yang lebih inovatif”. Ucap Zaini dengan semangat.

Di akhir sambutannya Zaini kembali menegaskan bahwa PDAMA akan memberikan ruang yang seluas-luasnya untuk bergabung menjadi mitra PDAM dalam hal pembayaran tagihan rekening air. “Kami juga dari manajemen PDAM akan memberikan ruang seluas-luasnya kepada siapapun yang  memang layak untuk menjadi mitra kami dalam hal pengembangan pembayaran”. “Walaupun saat ini sudah mencapai 10 kerjasama dengan mitra pembayaran lain, akan tetapi sekali lagi, kompetisi yang ketat juga akan melahirkan sebuah pemenang jika kompetisi tersebut dipandang sebagai sebuah motivasi”, tutupnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Kantor Pos Mataram, Made Wirata juga memberikan sedikit sambutannya terkait perpanjangan kerjasama pembayaran tagihan rekening air minum dengan PDAM. “Jadi juara satu itu mudah. Mempertahankan juara satu itu yang susah”.ucapnya memulai sambutannya.

Made juga mengibaratkan PT. POS Indonesia sebagai raksasa karna mampu memenuhi kebutuhan program pembayaran sampai dengan ke setiap kecamatan yang ada di Indonesia. Akan tetapi justru karena itulah kantor POS terlena dengan persaingan-persaingan yang memudahkan pelanggan berbasiskan IT saat ini.

“Untuk membangkitkan keterpurukan butuh upaya yang sangat besar. Justru dengan banyaknya kompetitor mitra yang bergabung dengan pdam terkait pembayaran PPOB (Payment Point Online Bank)  justru menjadi motivasi tersendiri untuk kami agar tetap bisa bersaing”. Ujarnya

PT. POS juga akan berbenah diri menghadapi persaingan dari para kompetitornya dengan membangkitkan daya juang kita untuk menjadi yang terbaik. Mudah-mudahan kita bisa memenuhi harapanPDAM Giri Menang yang saat ini 60 persen bisa menjadi 70-80 persen. Tutupnya.